fbpx
Cara Jual Konsultasi Murah Dengan Email Konsultasi.

Cara Menjual Konsultasi Murah Dengan Email Konsultasi

Layanan konsultasi saat ini telah menjadi hal yang umum dan tidak asing lagi di masyarakat.

Tidak bisa dipungkiri bahwa akses internet yang semakin merata dan teknologi yang semakin canggih telah membuka pintu baru dalam dunia layanan konsultasi. Kini, konsultasi bisa dilakukan dengan mudah tanpa terikat oleh waktu dan tempat.

Namun, seringkali biaya konsultasi yang terlalu mahal membuat sebagian orang enggan untuk menggunakan jasa konsultasi.

Oleh karena itu, menjual layanan konsultasi yang murah mungkin bisa menjadi solusi yang tepat.

Mengapa Harus Membuat/Menjual Layanan Konsultasi Murah?

Harga layanan konsultasi sebenarnya sangat bervariasi. Anda mungkin pernah  menemukan layanan konsultasi yang murah dengan harga puluhan ribu saja.  

Namun, di sisi lain ada juga yang tergolong mahal hingga mencapai puluhan juta rupiah per sesinya. Yang pasti, semua itu tergantung pada bidang atau jenis konsultasi yang ditawarkan.

Lalu mungkin yang menjadi pertanyaan Anda adalah kenapa harus menjual layanan konsultasi dengan harga murah, jika kita bisa menjualnya dengan harga yang mahal?

Anda mungkin berpikir bahwa untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal, Anda harus menawarkan layanan konsultasi dengan harga yang mahal.

Nah, ada beberapa alasan mengapa penting untuk menjual layanan konsultasi yang terjangkau atau murah, diantaranya yaitu:

1. Produk Penetrasi Yang Efektif

Jika layanan konsultasi Anda masih baru dan belum dikenal oleh masyarakat, menjual produk penetrasi menjadi wajib hukumnya.

Produk penetrasi adalah produk atau jasa yang bentuknya sederhana, kualitasnya cukup, dan harganya terjangkau. Dalam hal ini, layanan konsultasi dengan harga murah bisa dianggap sebagai produk penetrasi atau produk perkenalan.

Dengan menjual layanan konsultasi yang murah, harapannya semua calon pelanggan potensial bisa mencoba dan merasakan layanan Anda. 

Jika mereka merasa nyaman dan masalah mereka terselesaikan, Anda bisa menawarkan topik konsultasi yang lebih spesifik dan lebih mahal di kemudian hari.

Untuk menentukan produk penetrasi dalam konteks konsultasi ini juga sangat mudah. Anda bisa memilih topik yang ringan dan hal-hal yang Anda kuasai.

Salah satu contohnya yaitu Adspert, sebuah platform edukasi dan konsultasi beriklan di Facebook. Mereka menyediakan layanan konsultasi dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp49.000 s/d Rp499.000 per sesinya.

Nah, layanan konsultasi yang harganya Rp49.000 inilah yang dapat dikatakan sebagai produk penetrasinya.

2. Lebih Mudah Terjual

Menjual layanan konsultasi yang murah cenderung lebih mudah jika dibandingkan dengan layanan yang mahal.

Mengapa? Karena harga yang murah bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi pelanggan potensial untuk mencoba layanan Anda, terutama bagi mereka yang belum pernah mencoba layanan konsultasi sebelumnya.

Dengan semakin mudahnya mendapatkan penjualan, Anda bisa meningkatkan volume penjualan dan pada akhirnya jumlah omset bisnis Anda pun akan semakin besar.

Sebagai contoh, katakanlah jika layanan konsultasi Anda dihargai Rp50.000 saja per sesinya. Dan dalam sehari Anda bisa melakukan 3-4 kali konsultasi, maka dalam 20 hari kerja potensi penghasilan Anda bisa mencapai minimal Rp3.000.000 per bulan.

Angka ini tentu terlihat lebih realistis dan lebih mudah dicapai daripada menjual satu layanan konsultasi senilai Rp3.000.000 per sesi.

3. Menjangkau Target Pasar Yang Lebih Luas

Dengan menawarkan layanan konsultasi yang murah, bisnis Anda bisa menjangkau target pasar yang lebih luas.

Banyak orang membutuhkan layanan konsultasi untuk menyelesaikan masalah mereka, namun terkadang harga yang mahal menjadi kendala bagi sebagian orang untuk menggunakan layanan tersebut.

Jadi dengan menawarkan layanan yang murah, Anda dapat membantu orang-orang ini untuk mendapatkan bantuan yang mereka butuhkan tanpa harus merogoh kocek yang terlalu dalam.

Namun Anda juga tetap memiliki peluang yang besar untuk menarik pelanggan yang lebih mampu secara finansial jika layanan konsultasi yang Anda tawarkan memiliki kualitas yang baik.

Terlebih jika mereka merasa puas dengan layanan Anda, mereka mungkin akan merekomendasikan layanan Anda kepada orang lain. 

Dan dalam jangka panjang, ini akan membantu membangun reputasi bisnis konsultasi Anda dan meningkatkan peluang untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan.

Lalu bagaimana cara menjual layanan konsultasi yang murah?

Cara Menjual Layanan Konsultasi Murah

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk menjual layanan konsultasi murah adalah dengan menggunakan fitur Email Consultation dari Utas.

Fitur ini memungkinkan Anda membuat layanan konsultasi dengan metode chat atau percakapan melalui teks dan bisa Anda balas melalui email.  

Selain itu, kelebihan dari Utas adalah Anda bisa menentukan sendiri tarif konsultasinya untuk satu pertanyaan saja atau tanpa batasan jumlah pertanyaan. Ini tentu memberikan fleksibilitas kepada Anda dalam menentukan waktu dan cara menjawabnya.

Nah, untuk menggunakan fitur Email Consultation dari Utas, Anda bisa mengikuti cara-cara berikut ini:

1. Membuat Topik Konsultasi

Setelah Anda berhasil membuat Profil Utas, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah membuat topik konsultasi.

Kemudian Anda bisa memilih opsi Email Consultation

2. Menentukan Judul, Deskripsi dan Batasan Balasan Konsultasi

Selanjutnya Anda bisa menuliskan judul topik konsultasi, mengisi deskripsi dan menentukan batasan balasan konsultasi yang akan Anda tawarkan.

Dalam menentukan batasan balasan konsultasi, Anda bisa memilih opsi pay per reply jika tarif yang ditawarkan hanya berlaku untuk satu pertanyaan. Jadi, ketika klien ingin bertanya lagi, klien harus membayar lagi untuk pertanyaan selanjutnya.

Namun, jika tarif yang Anda tawarkan berlaku untuk jumlah pertanyaan yang tidak terbatas, Anda bisa memilih opsi one time payment. Jadi  klien dapat bertanya sebanyak mungkin tanpa harus membayar lagi untuk setiap pertanyaan tambahan yang diajukan.

3. Menentukan Harga Konsultasi

Dalam menentukan harga, Anda bisa memilih opsi harga tetap jika harga yang Anda tawarkan adalah harga tetap.

Namun, jika harga layanan yang Anda tawarkan adalah harga yang bervariasi, maka Anda bisa mengaktifkan pilihan “Enable Custom Amount”. Dengan begitu, pelanggan bisa memberikan harga mereka sendiri, dan tentunya sesuai dengan batas minimal yang telah Anda tentukan.

Setelah semuanya siap, Anda tinggal mempromosikan layanan email konsultasi Anda untuk menarik lebih banyak lagi pelanggan.

Mudah bukan cara menjual layanan email konsultasi dengan Utas ini?

Jadi, bagi Anda yang ingin menjual layanan konsultasi dengan harga yang murah, memanfaatkan fitur email consultation dari Utas bisa menjadi pilihan yang tepat.

Tapi ingat, kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan tetap menjadi prioritas utama. Jangan hanya fokus pada harga murah, tapi Anda juga harus memberikan kualitas pelayanan yang baik.

Terima kasih atas perhatian Anda, sampai bertemu di artikel selanjutnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *