fbpx

Syarat dan Ketentuan Fitur Konsultasi Utas (Video dan Email)

Sebelum menggunakan fitur video dan/atau email konsultasi di Utas, silakan baca syarat dan ketentuan berikut ini sampai selesai. Dengan menggunakan fitur video dan/atau konsultasi dari Utas, Anda dinyatakan setuju dan tunduk terhadap seluruh syarat dan ketentuan yang ada pada halaman ini.

Definisi: 

Utas merupakan layanan platform untuk menghasilkan pemasukan dari internet dengan menjual produk fisik, produk digital dan konsultasi. 

Fitur Konsultasi adalah fitur yang digunakan untuk melakukan konsultasi atau tanya jawab secara online dari dalam Utas melalui metode email (chat) dan/atau video.

Pihak-Pihak yang Terlibat

  1. Utas bertindak sebagai pihak penyedia layanan video konsultasi.
  2. Pengguna bertindak sebagai pihak yang menyelenggarakan layanan/jasa konsultasi online via video dan/atau email dengan menggunakan aplikasi Utas.
  3. Pembeli bertindak sebagai pihak yang menggunakan jasa konsultasi online via video melalui Utas dan sudah melakukan pembayaran penuh.

Syarat:

  1. Baik Pengguna maupun Pembeli yang selanjutnya disebut dengan “Para Pihak” dinyatakan telah cukup umur dan berakal dalam menggunakan Utas. 
  2. Jika ditemukannya perselisihan dalam menggunakan Utas, Para Pihak setuju untuk menyelesaikannya secara kekeluargaan atau sesuai dengan hukum yang berlaku dalam yurisdiksi negara Indonesia. 

Ketentuan Pengguna Email Konsultasi

  1. Pihak Pengguna wajib menggunakan layanan konsultasi sebagaimana mestinya tanpa ada itikad buruk atau yang dapat bertentangan dengan hukum di Indonesia.
  2. Pihak Pengguna wajib melakukan sesi konsultasi via email maksimal 3×24 jam setelah Pembeli melakukan pembayaran.
  3. Dana konsultasi akan dikembalikan 100% kepada Pembeli apabila Pengguna tidak membalas konsultasi maksimal 3×24 jam setelah statusnya Paid.
  4. Konsultasi akan dianggap batal oleh Pengguna apabila pihak pengguna tidak membalas konsultasi via email dalam waktu yang ditentukan Utas.
  5. Dana pembayaran konsultasi akan diterima Pengguna setelah 24 jam sejak konsultasi dinyatakan batal.
  6. Apabila Pembeli mengajukan keluhan dan ditemukannya kecurangan atau itikad tidak baik oleh tim Utas, maka dana pembayaran konsultasi akan dikembalikan 100% kepada Pembeli.
  7. Utas tidak bertanggung jawab atas semua transaksi yang dilakukan diluar sistem dari Utas.

Ketentuan Pengguna Video Konsultasi

  1. Pihak Pengguna wajib menggunakan layanan konsultasi sebagaimana mestinya tanpa ada itikad buruk atau yang dapat bertentangan dengan hukum di Indonesia.
  2. Pihak Pengguna wajib melakukan sesi konsultasi via video sesuai jadwal yang sudah ditentukan setelah Pembeli melakukan pembayaran.
  3. Pengguna memiliki hak untuk membatalkan atau melakukan perubahan konsultasi.
  4. Dana konsultasi akan dikembalikan 100% kepada Pembeli apabila Pengguna melakukan pembatalan konsultasi.
  5. Permintaan perubahan jadwal konsultasi harus menerima persetujuan kedua belah pihak.
  6. Apabila Pembeli setuju terhadap permintaan perubahan jadwal dari pihak Pengguna, maka sesi konsultasi dilanjutkan sesuai jadwal yang baru.
  7. Konsultasi akan dianggap batal oleh Pengguna apabila pihak Pembeli menolak permintaan perubahan jadwal konsultasi dari pihak Pengguna.
  8. Dana pembayaran konsultasi akan diterima Pengguna setelah 24 jam dari jadwal konsultasi.
  9. Apabila Pembeli mengajukan keluhan dan ditemukannya kecurangan atau itikad tidak baik oleh tim Utas, maka dana pembayaran konsultasi akan dikembalikan 100% kepada Pembeli.
  10. Utas tidak bertanggung jawab atas semua transaksi yang dilakukan diluar sistem dari Utas.

Ketentuan Pembeli Email Konsultasi

  1. Setelah melakukan pembayaran, Pembeli berhak dan akan menerima email dari Utas yang berisikan akses untuk membaca balasan (jawaban) dari Pengguna.
  2. Pembeli dapat melakukan pembatalan dengan menghubungi tim Utas.
  3. Pembatalan konsultasi oleh Pembeli akan dikenakan biaya 20% dari nilai transaksi konsultasi, sehingga Pembeli hanya akan menerima pengembalian dana sebesar 80% dari nilai transaksi.
  4. Konsultasi akan dianggap batal oleh Pembeli apabila pihak Pengguna belum membalas konsultasi dan menyetujui permintaan pembatalan pihak Pembeli.
  5. Pembeli memiliki hak untuk dapat mengajukan keluhan apabila ditemukannya kecurangan dari pihak Pengguna, dalam kurun waktu kurang dari 24 jam setelah jadwal konsultasi.
  6. Semua bentuk pengaduan keluhan harus dilengkapi dengan bukti-bukti pendukung yang benar dan kuat.
  7. Pembeli berhak untuk mendapatkan kompensasi pengembalian dana hingga 100% apabila pengajuan keluhan disetujui oleh tim Utas.
  8. Dana akan diteruskan kepada Pengguna apabila pengajuan keluhan yang ditolak oleh tim Utas.
  9. Konsultasi akan dianggap selesai tanpa kendala dan dana akan diteruskan kepada Pengguna terhitung dari 24 jam setelah jadwal konsultasi.
  10. Pengajuan keluhan lebih dari 24 jam setelah jadwal konsultasi akan otomatis tertolak oleh sistem.
  11. Utas tidak bertanggung jawab atas semua transaksi yang dilakukan diluar sistem dari Utas.

Ketentuan Pembeli Video Konsultasi

  1. Setelah melakukan pembayaran, Pembeli berhak dan akan menerima email dari Utas yang berisikan akses untuk membuat tautan Google Meet dimana konsultasi via video akan dilakukan.
  2. Pembeli diharapkan untuk melakukan/membuat tautan Google Meet secara mandiri. 
  3. Pembeli yang tidak melakukan/membuat tautan Google Meet secara mandiri, akan mendapatkan tautan Google Meet secara otomatis pada 1 jam sebelum jadwal konsultasi akan berlangsung.
  4. Tautan Google Meet yang telah terbuat menandakan bahwa Pembeli tidak dapat lagi membatalkan atau mengubah jadwal konsultasi yang akan dilakukan. 
  5. Pembeli dapat melakukan pembatalan pada perubahan jadwal konsultasi pada halaman dashboard login pembeli.
  6. Pembatalan konsultasi oleh Pembeli akan dikenakan biaya 20% dari nilai transaksi konsultasi, sehingga Pembeli hanya akan menerima pengembalian dana sebesar 80% dari nilai transaksi. 
  7. Permintaan perubahan jadwal konsultasi harus menerima persetujuan kedua belah pihak. 
  8. Apabila Pengguna setuju terhadap permintaan perubahan jadwal dari pihak Pembeli, maka sesi konsultasi dilanjutkan sesuai jadwal yang baru.
  9. Konsultasi akan dianggap batal oleh Pembeli apabila pihak Pengguna menolak permintaan perubahan jadwal konsultasi dari pihak Pembeli
  10. Pembeli memiliki hak untuk dapat mengajukan keluhan apabila ditemukannya kecurangan dari pihak Pengguna, dalam kurun waktu kurang dari 24 jam setelah jadwal konsultasi. 
  11. Semua bentuk pengaduan keluhan harus dilengkapi dengan bukti-bukti pendukung yang benar dan kuat.
  12. Pembeli berhak untuk mendapatkan kompensasi pengembalian dana hingga 100% apabila pengajuan keluhan disetujui oleh tim Utas.
  13. Dana akan diteruskan kepada Pengguna apabila pengajuan keluhan yang ditolak oleh tim Utas.
  14. Konsultasi akan dianggap selesai tanpa kendala dan dana akan diteruskan kepada Pengguna terhitung dari 24 jam setelah jadwal konsultasi.
  15. Pengajuan keluhan lebih dari 24 jam setelah jadwal konsultasi akan otomatis tertolak oleh sistem. 
  16. Utas tidak bertanggung jawab atas semua transaksi yang dilakukan diluar sistem dari Utas.

Ketentuan Pengembalian Dana Konsultasi

Untuk ketentuan pengembalian dana konsultasi (refund) Kami atur di halaman tersendiri. Anda bisa mengaksesnya di sini : https://utas.co/ketentuan-pencairan-dan-pengembalian-dana-konsultasi/