fbpx

4 Cara Mendapatkan Uang dari Instagram

Cara Mendapatkan Uang dari Instagram – Di zaman modern saat ini, banyak hal bisa dijadikan uang alias cuan. 

Apalagi dengan adanya peran media sosial seperti Facebook, TikTok, Twitter, bahkan Instagram. Semua hal tersebut dapat membantu prosesnya.

Instagram dulu mungkin dianggap sebagai media pamer foto dan video saja, Tetapi. sekarang Instagram banyak dimanfaatkan oleh orang-orang misal untuk mencari teman bahkan untuk melakukan bisnis agar mendapatkan cuan.

Daripada Anda menghabiskan waktu, scroll-scroll gak jelas dan cuma buang-buang kuota, mendingan Anda mulai mencari cara mendapatkan uang dari Instagram.

Ada banyak sekali usaha dan pekerjaan yang bisa Anda gunakan untuk mencari penghasilan di Instagram.

4 Cara Mendapatkan Uang dari Instagram

Maka dari itu, Saya akan bahas mengenai 4 cara mendapatkan uang dari Instagram.

Membuka Jasa Endorse

Mungkin Anda sudah tidak asing dengan yang namanya Endorse.

Endorse adalah kegiatan promosi sebuah barang maupun jasa di media sosial. 

Endorse merupakan sebuah taktik bisnis yang dilakukan oleh brand kepada seseorang untuk memperkenalkan, bahkan menarik pelanggan agar tertarik membeli produk tersebut.. 

Biasanya jasa endorse ini sering dilakukan oleh para orang terkenal dan sudah memiliki fanbase yang banyak seperti, selebriti dan public figure di Instagram.

Agar Anda bisa membuka jasa endorse, dari sekarang mulailah membangun image dan konten agar mendapatkan followers yang banyak dan semoga suatu saat nanti akan ada brand atau seseorang yang memakai jasa Anda.

Itulah cara mendapatkan uang dari Instagram yang pertama.

Main Affiliate

Cara mendapatkan uang dari Instagram yang kedua adalah main affiliate.

Afiliasi adalah kegiatan untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan cara mendaftarkan diri Anda kepada suatu perusahaan, lalu Anda pun akan melakukan kegiatan promosi untuk menjual produk perusahaan tersebut dengan memberikan link penjualan khusus kepada calon pelanggan. 

Dan jika ada seseorang yang tertarik lalu membeli produk tersebut dengan melalui link yang Anda bagikan, Anda akan mendapatkan komisi sesuai dengan yang perusahaan tentukan.

Jadi, semakin banyak produk yang terjual, semakin banyak penghasilan yang akan Anda dapatkan.

Jasa Curhat

Mungkin ini terlihat aneh, tapi memang ada loh pekerjaan seperti ini di Instagram.

Jika Anda adalah tipe  orang yang suka mendengarkan dan bercerita dengan orang lain. Membuka jasa ini pasti cocok. Apalagi untuk biayanya, ini bahkan bisa dihitung per jam bahkan per menit.

Jualan Produk / Jasa

Instagram memiliki banyak benefit yang dapat membantu proses pemasaran Anda dan mudah diakses untuk semua orang.

Mungkin awalnya akan terlihat sulit-sulit mudah, mangkanya, Anda memerlukan strategi dan teknik jualan di instagram yang tepat agar proses pemasaran mampu berjalan dengan efektif.

Agar Anda bisa menggunakan fitur-fitur Instagram lebih lengkap, Utas menyediakan banyak sekali fitur yang mampu mendukung kegiatan pemasaran Anda di media sosial, mulai dari fitur Instagram Shopping, Instagram Schedule Post, bahkan mampu mengelola order dan mengatur stok produk ​​Anda.

Jadi, jika ingin kegiatan jualan Anda lebih mudah dan efisien, Yuk, pakai Utas

Anda bisa daftarkan diri Anda secara gratis dan jika Anda ingin menggunakan fitur-fitur yang dapat membantu bisnis Anda, Segera berlangganan sekarang juga.

Itulah dia 4 cara mendapatkan uang dari Instagram. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi rujukan untuk Anda mendapatkan cuan dari Instagram.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *